Milo: Kemenangan Bukti Keunggulan Kualitas Individual Bali United

- Advertisement -

Milomir Seslija menyebut kemenangan 2-1 pantas diraih Bali United atas timnya di pekan ke-16 Liga 1 2019, Sabtu (24/8/2019) malam. Pelatih Arema FC ini menyebut kemenangan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali itu sebagai bukti keunggulan kualitas individual Bali United.

Gol Willian Pacheco di menit 27′ membuat Arema tertinggal 0-1 lebih dahulu dari Bali United. Proses terciptanya gol yang memaksimalkan umpan tarik Fadil Sausu itu menurutnya sangat bagus.

Sementara, gol kedua Bali United dilesakkan Ilija Spasojevic lewat sundulan menyambut umpan tarik Dias Angga di menit 58′. Pelatih yang akrab disapa Milo itu pun memuji proses terciptanya gol kedua lawan tersebut.

“Dua gol ini bukti keunggulan kualitas individual Bali United yang mereka tunjukkan di laga ini,” kata Milo dalam sesi jumpa pers usai laga.

Jadi Laga Terbaik

Menurut Milo, pertandingan ini berlangsung ketat dan seru. Kedua tim menurutnya sama-sama menunjukkan kualitas sebagai penguasa papan atas di klasemen sementara Liga 1 2019.

Proses gol Arema yang dibuat Makan Konate di menit 43′ pun menurutnya tak kalah fantastik. Sayang, gol itu menjadi satu-satunya gol skuat Singo Edan pada laga tersebut, meski banyak peluang tercipta untuk menambah jumlah gol.

“Saya pikir, ini adalah laga yang bagus, laga terbaik bagi dua tim di kompetisi Liga 1 2019 ini,” imbuh pelatih 55 tahun ini.

Menyadari Kesalahan Sendiri

Atas kekalahan 2-1 ini, Milo berjanji bakal membenahi timnya sebelum laga selanjutnya. Setidaknya, pelatih asal Bosnia itu sudah mengevaluasi kesalahan-kesalahan timnya agar tak terulang kembali.

“Kami banyak melakukan kesalahan sendiri, salah satunya dalam mengumpan, dan hal ini membuat Bali United memiliki beberapa peluang,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya