Arema Putri Panasi Mesin Jelang Tampil di Piala Pertiwi 2024

- Advertisement -

Arema Putri panasi mesin jelang tampil di Piala Pertiwi 2024 regional Jawa Timur. Skuad Ongis Sinam menjajal kekuatan Akademi Blayu FC di Lapangan Lawang, Jumat (28/6/2024) sore.

Laga melawan tim sepak bola laki-laki itu digelar dalam tiga babak atau 3×30 menit. Hasil akhirnya, anak asuh pelatih Nanang Habibi itu menelan kekalahan 0-2.

Menurut Habibi, secara permainan, anak asuhnya cukup mengimbangi. Alzahna Firzalvia dan kawan-kawan berani menekan beberapa kali ke jantung pertahanan lawan.

“Target uji coba ini untuk melihat progres possession tim dan transisinya ketika bertahan ke menyerang. Bisa dengan tenang melakukan possession dulu dengan sabar,” kata Habibi kepada WEAREMANIA.

Progres Arema Putri Jelang Piala Pertiwi 2024

Habibi menjelaskan progres Arema Putri jelang tampil di Piala Pertiwi 2024. Meski kalah 0-2 di laga uji coba, secara keseluruhan targetnya tercapai.

“Alhmdulillah cukup bagus, anak-anak melakukannya dengan baik, meskipun perbedaannya di kemampuan fisik dengan tim cowok. Anak-anak bisa lama melakukan penguasaan bola, hingga ada beberapa kali peluang,” imbuhnya.

Pelatih asal Banyuwangi itu sudah melakukan evaluasi dari laga uji coba tersebut. Menurutnya, Arema Putri harus mempertajam untuk lebih berani melakukan penetrasi ke depan dan mencetak gol dalam sesi latihan terakhir, Sabtu (29/6/2024).

“Secra keseluruhan, hasil uji coba dengan tim cowok tadi, walaupun kalah saya puas dengan mental bertanding dan keberanian melakukan possession ball. Mereka juga percaya diri saat menguasai bola, walupun harus dipressing pemain cowok,” pungkasnya.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya