Arema Boyong 4 Pemain Lokal Madura United, Sudah Janjian?

- Advertisement -

Arema boyong empat pemain lokal Madura United untuk Liga 1 2024-2025 mendatang. Lantas, benarkah mereka sudah janjian untuk membela Skuad Singo Edan musim depan.

Sebelumnya, Arema telah memperkenalkan enam pemain lokal rekrutan anyarnya, Selasa (25/6/2024). Mereka Daffa Fahish, Bayu Setiawan, Iksan Lestaluhu, Salim Tuharea, Anwar Rifa’i, dan Andrian Casvari.

Empat nama terakhir musim lalu bermain untuk Madura United. Bahkan, Arema membuatkan video menarik khusus untuk kepindahan empat pemain itu, yang diunggah di akun Instagram resmi klub, @aremafcofficial.

“Kami gabung dari Madura United ke Arema gak janjian. Mungkin karena manajemen Arema membutuhkan pemain yang sesuai dengan posisi kami,” kata Anwar mewakili.

Nego 4 Pemain Lokal Madura United Usai Final Liga 1 2023-2024

Anwar juga membocorkan kapan mereka menjalin komunikasi dengan Arema. Keempat pemain itu bernegosiasi dengan Arema usai final kedua Liga 1 2023-2024 yang melibatkan Madura United melawan Persib Bandung.

Sekadar informasi, keempat pemain lokal yang didatangkan Arema itu punya posisi yang berbeda-beda. Anwar berposisi stopper, Salim winger, Iksan bek sayap, dan Casvari kiper.

“Kami berkomunikasi dengan manajemen Arema sejak akhir final kedua melawan Persib,” pungkas pemain asal Lampung tersebut.

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya