Pemain Madura United Bedol Desa Hengkang ke Arema?

- Advertisement -

Pemain Madura United dikabarkan melakukan ‘bedol desa’ jelang Liga 1 2024-2025. Lebih dari lima pemain disebut-sebut bakal hengkang ke Arema.

Sebelumnya, trio pemain asing Madura United, Lucas Frigeri, Dalberto Luan Belo, dan Jacob Mahler disebut-sebut bakal merapat ke Arema. Hanya saja, baru Frigeri yang terkonfirmasi valid, meski sejauh ini belum diperkenalkan ke publik.

Belakangan, bukan cuma pemain asing, ada kabar yang menyebutkan sejumlah pemain lokal Madura United juga ikut menuju ke Arema. Kabarnya, pemain-pemain itu antara lain Andrian Casvari (kiper), Salim Tuharea (penyerang sayap), Ikhsan Lestaluhu (bek sayap kiri), dan Anwar Rifai (stopper).

“Untuk pemain lokal, setelah Shulton (Fajar), akan datang beberapa pemain dari Madura United. Mungkin Selaa (25/6/2024) diperkenalkan lalu ikut latihan,” kata Asisten Pelatih Arema, Kuncoro.

Pemain Timnas Indonesia U-23 Hengkang ke Arema?

Kuncoro menambahkan, di antara pemain-pemain lokal yang didatangkan manajemen Arema itu terdapat pemain berlabel Timnas Indonesia U-23. Hanya saja, pelatih asli Kabupaten Malang itu ogah membocorkan siapa namanya.

Menurutnya, semua pemain yang merapat ke Arema sudah atas sepengetahuan pelatih kepala baru Arema. Meski belum diperkenalkan, sang pelatih yang disebut-sebut adalah Joel Cornelli itu sudah memberikan rekomendasi kepada manajemen.

“Pemain lokal baru itu juga ada yang berlabel Timnas Indonesia U-23. Siapa dia, tunggu nanti akan dikenalkan oleh manajemen Arema,” tandasnya.

Ikutilah terus berita gosip transfer pemain Arema di sini!

 

 

Subscribe channel Youtube kami, ikuti kami di Instagram dan gabunglah bersama kami di Facebook untuk menjadi bagian dari komunitas Arema dan Aremania.

Artikel Lainnya